Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kamratan; Majelis Dzikir Mingguan Masyarakat Guluk-Guluk

KIMLANCARAN.WEB.ID, Pananggungan - Lumrah diketahui dan dilaksanakan oleh mayoritas masyarakat di wilayah Kecamatan Guluk-Guluk kegiatan atau majelis-majelis yang diikuti oleh bapak-bapak pada malam hari-hari tertentu. Majelis-majelis ini bermacam-macam, seperti majelis dzikir yang biasa disebut kamratan, majelis tahlil yang disebut sarwe en, atau majelis tadarus dan hataman Al-Qur'an yang disebut Mukaddaman. Rabu (7/12/2022)

Seperti kamratan majelis dzikir dan ceramah keagamaan yang diadakan di kediaman Bapak Bahrul Ulum yang beralamat di Dusun Temor Leke, Desa Pananggungan, Guluk-Guluk ini. Majelis ini diadakan tiap minggu di kediaman anggota secara bergiliran pada hari Rabu malam selepas sholat isya'. Anggota majelis ini sejumlah 35 orang dari dua desa, mayoritas anggota adalah penduduk Desa Pananggungan, sebagian lain berasal dari Desa Ketawang Daleman, Ganding.

Majelis ini dimulai dengan ceramah keagamaan yang disampaikan oleh K. Su'udi selaku penceramah tetap setiap pertemuan majelis sekaligus merangkap sebagai anggota. Acara kedua dilanjutkan dengan pembacaan tahlil dan sholawat Nabi SAW lalu diakhiri dengan acara makan bersama, seperti lumrahnya majelis-majelis dan acara-acara lain yang biasa diadakan oleh masyarakat.

Dalam ceramahnya, K. Su'udi menyampaikan beberapa hal, yaitu tentang tanda-tanda seseorang adalah hamba spesial yang dipilih oleh Allah SWT untuk melakukan hal-hal sholeh, tentang keikhlasan, tentang sulitnya beramal dengan rasa ikhlas, dan keutamaan menghadiri majelis dzikir.

K. Su'udi membacakan sebuah hadis tentang keutamaan menghadiri majelis dzikir: dikisahkan bahwa Nabi Muhammad SAW bersabda kepada para sahabatnya: 'jika kalian lewat di perkebunan surga, berhentilah di sana!' Lalu seorang sahabat bertanya 'apakah itu kebun surga?', Beliau menjawab 'majelis-majelis dzikir'. "Bahkan para Malaikatpun mencari-cari majelis dzikir. Saat menemukannya, ia akan memanggil malaikat-malaikat lain untuk bergabung dengannya di majlis tersebut", jelas K. Su'udi menambahkan. (nafis_KIMLANCARAN)
 

Posting Komentar untuk "Kamratan; Majelis Dzikir Mingguan Masyarakat Guluk-Guluk"