Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Rapat Bulanan Pertama TP PKK Desa Pananggungan Bersama Ibu PJ

KIMLANCARAN.WEB.ID, Pananggungan - Sebagai wujud realisasi rencana pengaktifkan kembali program tiap Pokja dengan penataan lebih teratur yang disampaikan oleh Ika Fikri selaku Ibu PJ (Penanggung Jawab Desa) saat pertemuan perdananya dengan pengurus Tim Penggerak PKK Desa Pananggungan Maret lalu, diadakanlah rapat bulanan pertama yang dilaksanakan sore ini di Balai Desa Pananggungan. Selasa (02/05/2023)

Pemberitahuan rapat perdana ini disampaikan melalui undangan online yang dibagikan di Grup WhatsApp TP PKK Desa Pananggungan. Rapat ini berlangsung selama satu jam, yaitu pada pukul 16.00-17.00 WIB dan diberlakukan kewajiban memakai seragam PKK bagi pengurus yang memilikinya.

Rapat kali ini membahas mengenai buku administrasi tiap Pokja yang belum tersedia. Hal ini disebabkan oleh tidak adanya persediaan di TP PKK Kecamatan Guluk-Guluk meskipun TP PKK Desa Pananggungan telah memesan dari tahun lalu.

Selain itu, direncanakan pula untuk pertemuan rutin bulanan TP PKK Desa Pananggungan kedepannya akan diadakan pembacaan Surah Yasin sebagai program Pokja 1 dan arisan wajib bagi anggota. Nominal arisan yang disepakati sebesar Rp. 25.000 ditambah uang kas Rp. 5.000.

"Adapun program untuk Pokja 2 karena anggotanya tidak hadir, kita bahas di pertemuan-pertemuan selanjutnya. Untuk sementara kita Istiqomah-kan dulu pertemuan rutin ini", jelas Ika Fikri. (nafis_KIMLANCARAN)
 

Posting Komentar untuk "Rapat Bulanan Pertama TP PKK Desa Pananggungan Bersama Ibu PJ"