Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Temu Alumni ke-XVIII Madrasah Diniyah Darul Falah

KIMLANCARAN.WEB.ID, Pananggungan - Temu alumni MD Darul Falah merupakan acara tahunan yang dilaksanakan tiap malam ke 27 Ramadhan dan bertepatan dengan Nuzulul Quran. Tahun ini merupakan pelaksanaan yang ke 18. Selain temu alumni, acara ini juga menjadi peringatan Haul K. H. Idrisi selaku pendiri yayasan ini. Acara Haul dan temu alumni ini berlokasi di halaman MD Darul Falah dan berlangsung selama 3 jam, dimulai pada pukul 20.00 WIB setelah tarawih sampai 23.00 WIB. Senin(17/04/2023)


Sudah menjadi tradisi dari tahun ke tahun, alumni yang di undang diminta sumbangan untuk biaya operasional pelaksanaan acara sebesar Rp. 10.000 dan panitia yang ditunjuk bertugas menjalankan dana tersebut untuk mengadakan acara temu alumni ini.

Acara dimulai dengan penampilan Al-Falah Banjari, tari islami siswa TK Al-Qolam, dan Pencak Silat Pagar Nusa yang merupakan sumbangan dari alumni. K. Fadil Anwar selaku dewan pengasuh yayasan memberi sambutan mewakili ketua panitia.

Dalam sambutannya,  beliau menyampaikan banyak terimakasih kepada masyarakat dan para tetangga yayasan yang telah sudi hadir dan mau menyumbangkan bacaan tahlil kepada K. Idrisi walau tidak diundang seperti halnya para alumni.

"Saya juga mengucapkan banyak terimakasih atas kekompakan para alumni yang sudah mau iuran. Sebab kegiatan ini semuanya bersumber dari alumni, panitia hanya menjalankan dan melaksanakan tugas serta dukungan dari para alumni," ucap K. Fadil.

Setelah sambutan, acara dilanjutkan dengan pembacaan tahlil untuk K. Idrisi, pembacaan sholawat qiyam, ngaji bareng K. M. Faizi, dan penutup dan do'a yang juga dipimpin langsung oleh beliau. (nafis_KIMLANCARAN)

Posting Komentar untuk "Temu Alumni ke-XVIII Madrasah Diniyah Darul Falah"